ads-c

a-ads

Our Ads


 PILIH KATEGORI  


Di Jerman, Sekarang Sudah Bisa Bayar Ciciclan Mobil Pakai Blockchain


Bayar Ciciclan Mobil Pakai Blockchain. Asuransi grup besar Jerman, Allianz dan Deutsche Bank diinformasikan telah bermitra dengan Auto1, sebuah perusahaan pertukaran mobil di Jerman dengan tawaran pembiayaan menggunakan teknologi blockchain. Dinukil dari Cointelegraph, tiga mitra tersebut membuat sebuah perusahaan baru yang disebut “Fintech Auto1” dimana perhitungan saham mereka sama-sama dimiliki lebih dari 50 persen.

“New venture akan menawarkan produk asuransi dan pinjaman refinancing untuk dealer mobil yang membeli kendaraan dari Auto1’s,” kata co CEO Hakan Koc dalam sebuah wawancara dengan Bloomberg. Auto1 yang didukung oleh SoftBank Group Corp akan digadang seperti penjualan mobil bekas online dimana akan digunakan untuk individu, namun kemudian dijual kembali kepada dealer

Baca juga : Di Jerman, Transfer Pinjaman Menggunakan Bitcoin


Konfirmasi pembayaran dan pembiayaan pinjaman akan dicatat dengan menggunakan blockchain. Prosesnya juga akan memungkinkan dealer untuk segera membiayai pembelian mereka, daripada menggunakan proses kertas yang dapat mengikat ekuitas mereka selama lebih dari dua minggu.

Auto1 berharap bahwa platform blockchain ini akan membantu perusahaan meningkatkan diversifikasi penawarannya dan juga loyalitas pelanggan tentunya.

“Kita membebaskan modal kepada pelanggan sebagai hasil, ini adalah win-win solusi.” sambung Koc. Auto1 berusaha untuk menjadi platform internet yang dominan dengan main core businesspenjualan mobil bekas. Sementara perusahaan mereka yang sudah aktif lama di Jerman, perusahaan tersebut memperluas sayapnya dengan membuka cabang di Perancis dan Polandia akhir tahun ini. Awal tahun ini SoftBank’s sudah menggelontorkan dana investasinya sebesar €460 juta ($540 juta) di Auto1.

Perusahaan otomotif lainnya di seluruh dunia akan menguji aplikasi teknologi blockchain mulai dari transaksi keuangan sederhana hingga kepada apa yang diperlukan oleh pengendaranya. Dalam proyek percontohan, Daimler AG, raksasa otomotif di belakang Mercedes-Benz juga sudah meluncurkan program blockchain dengan basis mengemudi eco-friendly.

Pengemudi yang mempraktekkan kebiasaan mengemudi ramah lingkungan tersebut dengan cara mengendarai mobil secara halus dan aman di kecepatan rendah akan menerima MobiCoins, untuk kemudian ditukar VIP tiket untuk acara-acara dan hadiah lain.

Pada bulan Maret, rakasasa otomotif Amerika Ford motor mengajukan hak paten untuk metode komunikasi kendaraan yang melibatkan pertukaran token kripto untuk mengelola arus lalu lintas. Salah satu contohnya yaitu, apabila ada seorang pengendara yang terlambat untuk janji bertemu, mereka bisa meminta untuk melewati sejumlah kendaraan selama 10 menit dengan sejumlah token@BPI